Minggu, 15 Mei 2011

kekaguman

Maghrib itu di mushola Bandar Udara Internasional Minangkabau
sekerumunan orang bergantian memenuhi ruang kecil yg berkuota max. 30 tsb
aku membidik satu persatu wajah yg tampak
dan akhirnya mataku pun tersangkut dan merekam keberadaan sesosok pria dipintu masuk laki-laki
yg sedang menunggu giliran mengikuti acara jumpa-temu dengan ALLAH
raut mukanya ramah penuh senyum, putih bersih terpancar cahaya menenangkan
akupun berasumsi mungkin dia masih muda.

sejurus kemudian ku lihat dia sudah bersiap-siap dibaris terdepan
hendak memimpin kloter kesekian untuk menunaikan kewajiban bersama-sama
"ALLAHU AKBAR" serunya sebagai awalan lalu melanjutkannya dg ayat-ayat Al-Qur'an
langkahku tertahan mendengar pelafalannya
hatiku bergetar seperti getarnya henpon saat berdering. "Subhanallah".
sontak akupun menyapu bersih niat untuk keluar dari mushola itu
berhenti ditempat dan menantikan lantunan ayat-ayat Al-Qur'an selanjutnya
mendengarkan sambil sesekali melontarkan pujian pd ALLAH Yang Maha Berkehendak..


-bahjaa.
30052009 @ Padang, Indonesia.

kejadian spt ini memang bukan yg pertama kalinya
dan selalu saja rasa minder yg tumbuh disaat spt ini,
merasa iri pd mereka yg lebih gigih dariku untuk mendapat Cinta-MU..
aku sangat ingin bisa seperti mereka,
aku ingin mendapati pria yg kelak menjadi imam bagiku dg perangai spti dia..
ijabah pintaku yaALLAH, dan permudahlah jalannya.. aminn :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar